Anggota Koramil 1311- 07/Menkep Sertu Akmal Sigap Bantu Evakuasi Pasien Sakit ke Rumah Sakit Paku

    Anggota Koramil 1311- 07/Menkep Sertu Akmal Sigap Bantu Evakuasi Pasien Sakit ke Rumah Sakit Paku

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Anggota Koramil 1311-07/Menui Kepulauan (Menkep), Sertu Akmal, sigap memberikan bantuan penting dalam evakuasi seorang pasien yang sakit di Desa Tanjung Harapan, Rabu (08/11/2023).

    Kegiatan ini merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, yang terus mendukung dan membantu masyarakat dalam berbagai situasi darurat kesehatan. Pasien yang membutuhkan perawatan segera telah dirujuk ke Rumah Sakit Paku untuk mendapatkan perawatan medis yang tepat.

    Danramil 1311 - 07/Menui Kepulauan Lettu Inf Rusdin Pombala menyambut tindakan Sertu Akmal sebagai contoh nyata dari dedikasi dan pelayanan yang tinggi kepada masyarakat.

    "Kami sangat menghargai kontribusi Sertu Akmal dalam membantu warga kami yang sedang sakit. Ini adalah contoh nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat yang harus diikuti oleh semua anggota Koramil 1311-07/Menui Kepulauan, " kata Danramil.

    Semoga tindakan seperti ini akan terus memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta membantu warga yang membutuhkan dalam situasi darurat. TNI selalu siap untuk memberikan bantuan dalam upaya kemanunggalan dengan rakyat. ***

    morowali sulawesi tengah-
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Korem 132/Tdl Siap Amankan dan Sukseskan...

    Artikel Berikutnya

    BPC HIPMI Morowali Go Publik Bursa Efek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polres Morowali Gelar Pembekalan Linmas untuk Pengamanan TPS di Kecamatan Bungku Barat
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian

    Ikuti Kami